Resep Roti Canai Coklat Keju

Categories:

Ketahui roti asal negara India sekarang memang sudah cukup populer, terlebih lagi varian rasa roti Canai sangatlah banyak mulai dari campuran gula pasir, keju, dan mayonese yang lezat. Nah, roti yang satu ini juga disajikan dengan tambahan kuah daging kambing, sapi, dan ayam. Hal tersebut dikarenakan masyarakat di luar negeri memang menjadikan roti canai sebagai pengganti nasi.

 

Cara Membuat Roti Canai Coklat Keju

Sudahkah kamu mengetahui cara membuat roti Canai anti gagal? Yuk cari tahu resepnya di bawah ini.

  1. Bahan-Bahan

Berikut ini bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat roti Canai Coklat Keju ala rumahan.

  • Susu bubuk 1 sdm
  • Tepung Terigu 300 gram
  • Gula Halus
  • Garam
  • Satu Telor
  • Keju Parutan
  • Coklat Lelehan

 

  1. Cara Membuat Roti Canai Coklat Keju

Begini cara membuat canai rasa coklat kejuĀ  yang jadi makanan camilan favorit sebagian besar orang.

  • Buatlah Adonan

Langkah pertama yang harus kamu lakukan yaitu membuat adonan dengan cara memasukan air hangat, telur ayam, minyak goreng, dan tepung terigu, gula, dan susu bubuk. Aduklah sampai merata agar hasilnya adonannya mudah untuk dibentuk.

 

Jika kalian menginginkan hasil yang cepat maka bisa menggunakan mixer, tetapi janganlah lupa untuk menambahkan minyak sayur di dalamnya.

 

  • Bulatkan Adonan

Setelah adonan sudah siap dibentuk maka kalian bisa membentuknya sesuai keinginan. Biasanya dibentuk bulat terlebih dahulu kemudian di letakan pada wadah yang terdapat minyak gorengnya. Nah, kamu bisa merendamnya di dalam minyak tersebut dalam waktu 1-2 jam saja.

 

  • Pipihkan Adonan

Setelah direndam tersebut maka adonan memang akan lebih mudah dibentuk, oleh karena itu kalian bisa membuat adonannya berbentuk pipih. Selanjutnya, kamu bisa tarik berulangkali adonannya agar bentuknya semakin tipis.

 

  • Goreng Roti Canai

Jika sudah terbentuk pipih maka selanjutnya kamu bisa langsung goreng roti canai tersebut. Nah, untuk hasil maksimal maka gorenglah ketika minyak sudah berwarna kecoklatan. Tambahkan parutan keju dengan coklat sehingga tampilannya akan lebih menarik.

 

Dari penjelasan di atas, pastinya kamu dapat menyimpulkan bahwa cara membuat roti canai memang sangat mudah bukan? Selamat Mencoba!